STIKes Karsa Husada Garut

Apel Akbar Civitas Akademika STIKes Karsa Husada Garut

Hari ini (05/02), Civitas Akademika STIKes Karsa Husada Garut menggelar Apel Akbar yang rutin diselenggarakan setiap awal bulan. Kegiatan dilakukan di Kampus 2 STIKes Karsa Husada Garut dan dihadiri oleh Mahasiswa tingkat 1,2,3 dari berbagai program studi.

Pembina pada kegiatan apel akbar kali ini yaitu, Pembantu Ketua II, Elang M. Atoilah, M.Kes., mewakili Ketua STIKes Karsa Husada Garut yang sedang berhalangan hadir karena harus menghadiri serah terima praktik mahasiswa profesi ners di RSJ Provinsi Jawa Barat.

Beliau menyampaikan beberapa poin, yang pertama Beliau Mengingatkan kepada mahasiswa yang masih memiliki kendala baik itu mengenai penilaian maupun keuangan untuk segera dilaporkan kepada pihak prodi agar dapat diselesaikan secara cepat dan tepat. Poin ke dua, Beliau menyampaikan tentang kedisiplinan yang harus ditingkatkan. “Disiplin bukan hanya diucapkan tetapi harus menjadi sebuah passion yang harus dibawa dan terus diterapkan di segala activity baik itu saat perkuliahan maupun praktik di pusksesmas/rumah sakit.” tuturnya.

Poin Ketiga, Beliau menyampaikan tentang proses pembelajaran semester genap yang dimulai pada hari ini. Sejalan dengan arahan dari Ketua STIKes Karsa Husada Garut bahwa proses belajar mengajar masih menerapkan sistem hybrid (Online & Offline). Untuk itu, mahasiswa diharapkan dapat mengikuti segala ketentuan pembelajaran baik itu saat online ataupun offline.

Pada semester genap ini mahasiswa juga akan banyak dihadapi oleh kegiatan praktik, baik di lapangan (puskesmas/rumah sakit) atau di laboratorium. Untuk Tingkat 3 juga akan menghadapi Uji Kompetensi Nasional, dan sampai saat ini telah dilakukan berbagai pemadatan untuk mempersiapkan Uji Kompetensi, baik itu Try Out Nasional maupun Internal dengan harapan dapat mencapai tingkat kelulusan  98% dari setiap program studi.

 

 

website: stikeskhg.ac.id

instagram: stikeskhg_

 

Foto Kegiatan: