STIKes Karsa Husada Garut

Literasi Kesehatan Cegah dan Stop Penularan TBC bersama Kementrian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia

 

 

Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) Republik Indonesia (RI) melalui Direktorat Jenderal (Dirjen) Informasi dan Komunikasi Publik (IKP), dan Direktorat Informasi dan Komunikasi Pembangunan Manusia dan Kebudayaan menyelenggarakan kegiatan Literasi Kesehatan : Cegah dan Stop Penyebaran Tuberkulosis (TBC), di Kampus I STIKES Karsa Husada Garut, Jalan Subyadinata, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, Jum’at (24/2/2023).

Direktur Informasi dan Komunikasi Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Wiryanta, mengatakan, kegiatan Literasi Kesehatan : Cegah dan Stop Penyebaran TBC ini adalah langkah dari Kemenkominfo RI untuk hadir di Kabupaten Garut, dalam rangka membantu Kementerian Kesehatan RI, dalam mengkampanyekan ataupun membangun kognitif di masyarakat mengenai cara mencegah atau menghentikan penularan TBC.

Ia memaparkan, pihaknya mengundang dua narasumber yang ahli di bidangnya yaitu Balai Besar Kesehatan Paru Masyarakat UPT Garut, dr. Pupu Syaeful Mufti dan Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Kabupaten Garut, Asep Surachman.

Sementara itu, salah satu narasumber, dari Balai Besar Kesehatan Paru Masyarakat UPT Garut, dr. Pupu Syaeful Mufti, mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk mengedukasi masyarakat, baik masyarakat umum maupun mahasiswa, agar masyarakat dapat mengenal terkait penyakit TBC.

Di tempat yang sama, Pembantu Ketua I Bidang Akademik STIKES Karsa Husada Garut, Elang M. Atoilah, menyatakan rasa terima kasihnya kepada Kemenkominfo dan Dinas Kesehatan yang telah melaksanakan kegiatan seminar kesehatan, dan memberikan informasi kepada mahasiswa dan masyarakat, terkait penanganan dan pencegahan TBC.

 

(Sumber : https://www.instagram.com/reel/CpE4OU7rMJC/?utm_source=ig_web_copy_link)